Saturday, June 5, 2010

Enkripsi File dengan TrueCrypt

Pernah memiliki file-file bukti kejahatan, file soal ujian, rahasia negara, foto pacar gelap, atau foto anda yang memalukan?  Tentunya  anda tidak ingin ada seorangpun penyusup yang dapat membaca file anda tersebut.
Jangan khawatir dengan TrueCrypt anda dapat menyelesaikan masalahnya dengan mudah. Versi terbaru dari TrueCrypt adalah sebuah freeware gratis yang disupport banyak operating system yang dapat anda download di: http://www.truecrypt.org/downloads.
TrueCrypt memiliki banyak fitur untuk melakukan enkripsi, tetapi yang akan saya bahas di sini adalah enkripsi dengan TrueCrypt virtual drive. Pembuatannya sangat gampang, berikut langkah-langkahnya :

  1. Download dan pasang TrueCrypt dari : http://www.truecrypt.org/downloads
  2. Buka TrueCrypt dan klik  tombol Create Volume di bagian tengah window
  3. Akan muncul sebuah wizard, seperti gambar. Pilih Create an Encrypted File Container
  4. Akan muncul sebuah kotak dialog yang meminta anda memasukkan alamat file container. File ini bukanlah file yang akan anda enkripsi melainkan sebuah file penampung yang akan berisi data-data yang anda sembunyikan. Baik nama maupun extensi file ini sangat bebas, bahkan anda dapat membuat file ini tanpa extensi apapun. Dalam contoh ini, saya memberinya nama yang tidak mencolok seperti NTUSER.SYSTEMS dan meletakkanya di Desktop Folder


  5.  Masukkan besar file container, atau dalam contoh ini NTUSER.SYSTEMS. Besar file container   
       merupakan besar kapasitas drive virtual yang akan anda gunakan untuk menyimpan file-file anda. Makin 
       besar, maka makin bayak file yang bisa anda masukkan.


 6.  Selanjutnya anda akan diminta memilih tipe enkripsi yang anda mau. Kalau yang satu ini terserah anda.

 7.  Pilih password anda. TrueCrypt menyarankan anda menggunakan 20 karakter, baik angka dan huruf yang 
      sulit ditebak, baik menggunakan metode Brute Force maupun Dictionary.  Jika anda tidak mau mengikuti 
      saran ini, anda dapat memasukkan password sesuka hati anda

 8.  Selanjutnya anda diminta untuk memformat "drive" anda. Jangan takut program ini tidak akan memformat 
      drive anda. Yang akan program ini lakukan adalah membuat file container dengan enkripsi tertentu. Dalam 
      pembuatan file container ini, TrueCrypt mengambil informasi dari komputer anda secara acak, bahkan 
      termasuk posisi mouse  untuk memformat file container, sehingga membuat file yang akan dihasilkan 
      benar-benar tidak mungkin dibaca.


Untuk memasukkan dan melakukan akses ke drive baru anda yang terenkripsi, ikuti langkah ini :

  1. Kembali ke tampilan utama, cari dan klik Select File dan pilih file yang tadi anda buat.
  2. Klik Mount
  3. Masukkan password, jika password anda benar, maka akan ada sebuah drive baru yang akan muncul di My Computer. Anda bebas memasukkan atau menghapus file-file di virtual drive tersebut.
  4. Jika sudah selesai, klik Dismount.




No comments:

Post a Comment